Cara Cek Plagiarisme Online Untuk Skripsi, Jurnal, Artikel, dan Sebagainya – Dalam dunia digital marketing, persaingan konten dengan orisinalitas sangatlah ketat.
Sebuah konten yang bagus dan terstruktur tidaklah cukup, tapi juga tak boleh terdeteksi adanya plagiat. Lantas seperti apa cara cek plagiasi online?
Sebuah konten haruslah lolos cek plagiarisme ahar tidak dianggap spam oleh mesin algoritma Google. Pasalnya Google merupakan satu-satunya pemeringkat, sekaligus media bagi bisnis online untuk memasarkan berbagai produk-produknya.
Hingga saat ini Google, melalui Google Search masih menjadi salah satu mesin pencari paling besar dan berpengaruh di dunia. Dengan search engine ini, setiap pengguna internet dapat menemukan apapun, namun mesin ini tidak akan menoleransi konten terindikasi plagiasi (automatically generated content).
Baca Juga: Aplikasi Screen Recorder Terbaik untuk PC dan Android
Sehingga, sebagai konten kreator kita dituntut untuk paham bagaimana cara cek plagiasi online pada setiap konten yang dihasilkan sebelum di unggah. Hal ini supaya Google tidak membanned blog atau website milik kita.
Pasalnya, saat ada konten yang mengandung unsur plagiat, umumnya Google akan segera melakukan tindakan deindex konten. Di samping itu, Google juga tidak akan merekomendasikan konten tadi pada penggunanya. Tentu hal ini akan merugikan diri sendiri, bukan?
Buat kamu yang sering menghadapi masalah plagiarisme konten, simak cara cek plagiasi online berikut.
Daftar Isi
Cara Cek Plagiarisme Online Untuk Skripsi, Jurnal, Artikel, dan Sebagainya
Cara cek plagirisme online sebetulnya bisa dilakukan dengan banyak tools yang bisa diakses secara online. Tools ini cukup populer di kalangan SEO content writer.
Hal ini karena mereka paham bahwa plagiarisme sangatlah dilarang dan haram hukumnya. Sehingga sudah pasti mereka akan berusaha semaksimal mungkin untuk menghindarinya.
Tak hanya itu, tools online ini juga kerap dimanfaatkan oleh para pengusaha maupun web developer. Terutama agar bisa memastikan kinerja karyawan maupun freelancer yang direkrut benar-benar menghasilkan konten yang original.
Berikut beberapa rekomendasi tool yang bisa digunakan untuk mengetahu kualitas konten, apakah terindikasi plagiasi ataukah tidak.
1. Cara Cek Plagiasi Online Dengan Smallseotools
Cara cek plagiasi online dengan tools yang satu ini cukup mudah dan bisa diakses secara online dari perangkat mana saja. Baik PC, laptop maupun smartphone.
Selain itu, tools yang satu ini bisa digunakan secara gratis hampir tanpa batasan. Jadi, setiap hari kamu bisa mengecek plagiasi konten dengan tools ini berapa kali pun dengan bebas tanpa harus bayar sepeserpun.
Berikut cara cek plagirisme gratis dengan Smallseotools, antara lain.
- Masuk ke situs Smallseotools
- Copy konten yang akan dicek, lalu paste di kolom yang ada di situs Smallseotools. Selain copy paste konten, kamu juga bisa meng-upload file dari perangkat maupun Dropbox.
- Selanjutnya, centang kotak Saya bukan robot. Kemudian centang Check Plagiarism.
- Proses pemeriksaan konten akan berlangsung beberapa saat, tunggu hingga hasilnya muncul.
Cara cek plagiarisme online dengan Smallseotools ternyata sangat gampang, bukan? Kamu bahkan bisa mempraktekkan langkah-langkah di atas sekarang juga.
2. Cara Cek Plagiasi Gratis Lewat Copyscape
Tool selanjutnya yang bisa digunakan untuk mengecek plasiasi konten adalah Copyscape. Kamu bisa menggunakannya mengecek plagiasi konten melalui browser dengan perangkat mana saja.
Sayangnya website ini tidak bisa digunakan secara gratis untuk mengecek plagiasi konten, kita perlu login dan berlangganan dan membayar paket tertentu agar bisa menggunakannya secara maksimal.
Namun kamu bisa mengecek kemiripan konten secara gratis di menu Compare, secara gratis. Jadi kamu bisa mengecek apakah konten yang kamu buat memiliki kemiripan dengan sumber tulisan.
Berikut cara cek plagiasi online dengan Copyscape melalui fitur Compare.
- Ketik alamat URL, https://www.copyscape.com/compare
- Copy konten milik kamu di kolom isi artikel atau link konten yang sudah diterbitkan ke kolom yang tersedia. Di kolom sebelahnya masukan sumber tulisannya, apakah artikel atau link url.
- Klik tombol Compare Items, tunggu hingga proses pengecekan selesai dan hasilnya terlihat.
3. Cara Cek Plagiarisme Gratis di PlagTracker
Selanjutnya ada PlagTracker yang bisa digunakan untuk melakukan pengecekan plagiasi dari berbagai jenis dokumen, baik skripsi, jurnal, paper maupun artikel. Tools ini juga bisa mengecek dokumen dengan format docx, doc, txt, hingga PDF sekalipun. Tapi kamu pun juga bisa copy paste konten secara langsung untuk dicek online.
Sayangnya untuk menggunakan fitur-fiturnya yang lengkap, kamu harus berlangganan layanan premium. Meski demikian, konten yang akan diperiksa lebih mendalam dari tata bahasa, kesalahan sintaksis, hingga alur tulisannya.
Tapi tenang, cara cek plagirisme online dengan tools ini masih bisa digunakan secara gratis untuk pengecekan ringan. Maksimal antara 1000 sampai 5000 kata sekali cek. Berikut cara cek plagirisme gratis dengan PlagTracker, diantaranya.
- Buka PlagTracker.com dari browser perangkat
- Copy paste tulisan yang akan diperiksa, lalu klik Start Checking
- Tunggu hingga proses selesai dan hasil cek plagirisme muncul.
4. Cara Cek Plagiasi Online di Dutsball
Tak ketinggalan ada Dutsball, website online yang bisa digunakan untuk mengecek plagiasi konten. Dengan tampilan yang cukup sederhana, website ini cukup mudah digunakan.
Dutsball juga dapat digunakan untuk mengecek dokuman dengan format doc. Berikut cara cek plagiasi gratis dengan Dustball.
- Buka situs Dustball
- Copy dan paste isi dokumen yang akan dicek ke dalam kolom yang tersedia.
- Selanjutnya, tap tombol “Check the Paper“, dan tunggu hingga proses pengecekan menunjukkan hasilnya.
5. Cara Cek Plagiasi Gratis Dengan DupliChecker
Kamu juga bisa memeriksa plagiasi konten secara langsung baik file maupun naskah dengan bantuan DupliChecker. Website uni secara khusus dibuat untuk pengecekan konten.
Cara cek plagisi online dengan DupliChecker,
- Masuk ke situs DupliChecker,
- Lalu paste konten yang sudah di-copy ke dalam kolom yang tersedia, maksimal 1000 kata untuk sekali cek.
- Centang kota Saya Bukan Robot. Baru klik Periksa Plagiarisme dan tunggu hingga hasil keluar.
Penutup
Demikian tadi cara cek plagiarisme online, baik secara gratis maupun berbayar. Beberapa situs juga menawarkan pengecekan gratis namun dengan beberapa keterbatasan. Untuk itu, pastikan untuk menggunakan tools di atas agar konten yang dihasilkan benar-benar unik.